Jawabannya terdapat pada deretan film berikut ini. Film-film tersebut bakal rilis pada musim panas tahun ini. Penasaran ? Yuk kita ulas bersama-sama film-filmnya.
Avengers 2 Age of Ultron 2015 2.
Ini adalah sekuel lanjutan dari The Avengers. Menceritakan si Iron Man beserta gengnya akan bergabung dengan Quicksilver dan Scarlet Witch yang berperang melawan Ultron, musuh dengan kekuatan dan pasukan yang luar biasa. Film ini akan rilis pada tanggal 23 April 2015.
Mad Max 2015.
Film aslinya rilis tahun 1979 lalu. Film ini dirilis kembali dengan kemasan yang lebih oke dan dahsyat pada musim panas nanti, tepatnya tanggal 14 Mei 2015. Diperankan oleh Charlize Theron dan Nicholas Hoult
Jurassic World 2015.
Dalam film ini, kalian bakal bertemu dengan para dinosaurus yang hidup kembali, seperti dalam film Jurassic Park. Film ini bakal beredar di bioskop mulai tanggal 12 Juni 2015. Saksikan kengerian dari dunia makhluk purba dengan efek yang lebih memukau tentunya.
Entourage 2015.
Film ini bakal dihiasi sederet artis ternama, sebut saja Pharrell Williams, Calvin Harris, Jessica Alba, dan Liam Neeson. Film ini bakal rilis pada tanggal 19 Juni 2015.
Ted 2 2015.
Masih ingat dengan tingkah menyebalkan nan lucu dari si Ted. Boneka beruang yang bisa bicara dan sering mengacau ini bakal menemui kalian lagi di Ted 2. Film drama komedi ini bakal rilis pada tanggal 26 Juni 2015.
Terminator Genesis 2015.
I’m back ! Sang Terminator yang diperankan oleh Arnold ini akan kembali menebar teror di bumi pada tanggal 1 Juli 2015 nanti. Siap-siap cari perlindungan ya…
Despicable Me Minions 2015.
Masih ingat dengan tingkah konyol, lucu dan menggemaskan dari para Minion ?Tenang saja, Kevin dan kawan-kawan bakal menghibur kalian dalam film ini, yang bakal rilis 10 Juli 2015 nanti.
Ant-Man Marvel 2015.
Masih berbasis pada superhero yang diangkat dari komik Marvel. Film superhero yang satu ini akan mulai beredar di bioskop kesayangan Anda pada tanggal 17 Juli 2015.
Rogue Nation 2015
Ethan Hunt sang agen MI-6 tampan ini bakal menjumpai kalian kembali dalam misi yang berbahaya selanjutnya. Tunggu saja aksi apiknya tanggal 31 Juli 2015 nanti.
Fantastic Four 2015.
Jika kalian adalah salah satu penggemar setia dari Fantastic Four, maka kalian bisa menyaksikan kelanjutan kisah superhero ini pada tanggal 7 Agustus 2015 nanti.
Demikian daftar dari 10 film yang paling ditunggu musim panas nanti. Manakah dari deretan film tersebut yang bakal menjadi buruan tontonan wajib Anda ?
sumber : kapanlagi.com (dengan berbagai perubahan)
source
No comments:
Post a Comment